Monday, October 31, 2011

Sifat-sifat dan tingkah laku Pemimpin Demokratis

Sifat-sifat dan tingkah laku Pemimpin Demokratis
Seorang pemimpin demokratis yang baik harus mempunyai sifat dan tingkah laku yang baik untuk menjadi panutan bagi setiap anggota-anggota kelompoknya, yaitu antara lain :
a. Sanggup mengadaptasi diri, tidak mudah gentar, suka mengadakan eksperimen, dan berani mencoba hal-hal yang baru.
b. Tulus ikhlas, teguh pendirian dan jujur.
c. Tidak memihak.
d. Berani mengambil keputusan.
e. Berinisiatif.
f. Polos dan original.
g. Cerdas, suka mengadakan observasi, ingin mengetahui, terbuka menerima gagasan, panjang akal, cerdik, dan sanggup menghadapi permasalahan.
h. Mempunyai pertimbangan akal sehat.
i. Berkeyakinan.

Pada umumnya rata-rata orang yang menduduki jabatan kepemimpinan memiliki keistimewahan dari anggota-anggota kelompok yang dipimpinnya dalam hal-hal berikut :

a. Pandai bergaul
b. Berinisiatif
c. Memiliki pendirian
d. Tahu akan pekerjaannya
e. Mempunyai keyakinan sendiri
f. Waspada selalu dan mengerti situasi
g. Suka berkerjasama
h. Populer di kalangan kelompok
i. Pandai menyesuaikan diri
j. Fasih berkomunikasi

No comments:

Post a Comment